Pengurangan Pecahan - Matematika Kelas 5
Adik-adik kelas 5 dimanapun berada. Berjumpa kembali dengan banksoalku masih dengan materi dan soal matematika. Jika kemarin kita telah mengulang kembali tentang penjumlahan pecahan, yang bisa dipelajari kembali disini. Kita akan mengulang kembali materi tentang pengurangan pecahan. Semoga bermanfaat dan adik-adik kelas 5 lebih semangat dalam belajar. Yang paling penting dalam mengerjakan soal matematika adalah teliti. Selamat belajar!
Pengurangan Pecahan
I. Variasi penjumlahan pecahan dengan persen atau desimal
Jika soal tersebut berbentuk pengurangan pecahan biasa, cara mengerjakan adalah disamakan penyebutnya. Apabila dijumpai soal campuran pecahan dikurangi bentuk desimal atau persen atau sebaliknya, cara mengerjakannya yaitu bentuk persen dan desimal tersebut diubah ke dalam bentuk pecahan. Setelah itu disamakan penyebutnya.
Contoh:
a. 3/4 - 1/5 = .......
b. 75% - 1/4 = .......
c. 0,8 - 2/5 = ......
Pembahasan:
a. Karena 3/4 - 1/5 berbentuk pengurangan pecahan biasa, maka tinggal kita samakan penyebutnya saja, yaitu sebagai berikut:
3/4 - 1/5 = 15/20 - 4/20 = 11/20
b. Karena 75% - 1/4 ada yang bentuk persen, bentuk persen tersebut dijadikan pecahan biasa terlebih dahulu, 75% = 75/100 Setelah keduanya berbentuk sama-sama pecahan, tinngal disamakan penyebutnya.
75% - 1/4 = 75/100 - 1/4 = 75/100 - 22/100 = 50/100 = 1/2
c. Karena 0,8 - 2/5 ada bentuk desimal, maka bentuk desimal itu dijadikan pecahan biasa, 0,8 = 8/10 Setelah keduanya berbentuk sama-sama pecahan, tinngal disamakan penyebutnya.
0,8 - 2/5 = 8/10 - 2/5 = 8/10 - 4/10 = 4/10 = 2/5
II. Trik mengerjakan pengurangan pecahan campuran
Trik untuk mempermudah dalam mengerjakan soal pengurangan pecahan campuran yaitu tetap dikerjakan dalam bentuk campuran saja. Contohnya adalah sebagai berikut!
a. 41/2 - 21/5 = ......
b. 53/4 - 1,5 = ......
Pembahasan:
a. Karena 41/2 - 21/5 adalah bentuk pecahan campuran maka angka 2 dan 5 tetap berada di tengah, sedangkan penyebutnya kita samakan, yaitu penyebut 2 dan 5 menjadi penyebut 10. Caranya sebagai berikut:
41/2 - 21/5 = 45/10 - 22/10 = 23/10
b. Karena 53/4 - 1,5 ada bentuk desimal, maka harus diubah terlebih dahulu menjadi bentuk pecahan , 1,5 = 15/10 Setelah keduanya berbentuk pecahan barulah kita kerjakan seperti cara diatas, yaitu sebagai berikut:
53/4 - 1,5 = 53/4 - 15/10 = 515/20 - 110/20 = 45/20 = 41/4
III. Trik kedua pengurangan pecahan
a. Jika ada soal bilangan bulat dikurangi pecahan, maka cara mengerjakannya adalah sebagai berikut:
contoh :
3 - 2/7 = ......
Untuk pecahan di atas terdapat penyebut dengan angka 7, maka bilangan di depannya yaitu angka 3 kita kurangi 1 dan ditambahkan dengan pecahan 7/7, sehingga jika ditambahkan yaitu 1 + 7/7 hasilnya tetap 3. Maka soal di atas jika dikerjakan adalah sebagai berikut:
3 - 2/7 = 27/7 - 2/7 = 25/7
b. Jika ada pengurangan pecahan campuran dan pembilang yang angkanya tidak bisa dikurangi karena lebih kecil maka trik cara mengerjakannya adalah sebagai berikut:
contoh soal:
52/6 - 2 3/4 = .....
Untuk soal diatas setelah disamakan penyebutnya ternyata pembilang pecahan pertama nilainya lebih kecil dari pembilang pecahan kedua jika dikurangi, yaitu 4 - 9 jika ditulis 54/12 - 2 9/12 maka solusinya angka 5 kita kurangi 1 dan pembilang angka 4 kita tambahkan 12 menjadi 16/12 jika ditulis adalah sebagai berikut:
52/6 - 2 3/4 = 54/12 - 2 9/12 = 416/12 - 2 9/12 = 2 7/12
II. Kerjakan soal pengurangan di bawah ini!
1. 5/12 - 2/15 = .......
2. 5 - 2/3 = .......
3. 12 - 22/5 = .......
4. 22/6 - 3/8 = .......
5. 21/6 - 2/9 = .......
6. 21/3 - 11/9 = .......
7. 32/4 - 11/8 = .......
8. 78% - 1/4 = ......
9. 4/8 - 15% = .......
10. 23/4 - 75% = .......
11. 34/5 - 70% = .......
12. 0,75 - 1/4 = ......
13. 3,25 - 21/5 = ......
14. 3/5 - 0,35 = .......
15. 22/4 - 1,5 = .......
16. 43/4 - 2,75 = .......
17. 7/8 - 1/3 - 1/2 = .........
18. 22/3 - 2/4 - 1/3 = .........
19. 35/8 - 11/2 - 11/4 = ........
20. 22/5 - 11/3 - 2/10 = ........
Kunci jawaban dan Pembahasan
1. 5/12 - 2/15 = 25/60 - 8/60 = 17/60
2. 5 - 2/3 = 43/3 - 2/3 = 41/3
3. 12 - 22/5 = 115/5 - 22/5 = 93/5
4. 22/6 - 3/8 = 28/24 - 9/24 = 132/24 - 9/24 = 123/24
5. 21/6 - 2/9 = 23/18 - 4/18 = 121/18 - 4/18 = 117/18
6. 21/3 - 11/9 = 23/9 - 11/9 = 12/9
7. 32/4 - 11/8 = 34/8 - 11/8 = 23/8
8. 4/8 - 15% = 4/8 - 15/100 = 500/1000 - 150/1000 = 350/1000 = 7/20
9. 23/4 - 75% = 23/4 - 75/100 = 275/100 - 75/100 = 2
10. 78% - 1/4 = 78/100 - 25/100 = 53/100
11. 34/5 - 70% = 34/5 - 75/100 = 380/100 - 75/100 = 35/100 = 31/20
12. 0,75 - 1/4 = 75/100 - 1/4 = 75/100 - 25/100 = 50/100 = 1/2
13. 3,25 - 21/5 = 325/100 - 21/5 = 325/100 - 220/100 = 15/100 = 11/20
14. 3/5 - 0,35 = 3/5 - 35/100 = 60/100 - 35/100 = 25/100 = 1/4
15. 22/4 - 1,5 = 22/4 - 15/10 = 210/20 - 110/20 = 1
16. 43/4 - 2,75 = 43/4 - 275/100 = 475/100 - 275/100 = 2
17. 7/8 - 1/3 - 1/2 = 21/24 - 8/24 - 12/24 = 1/24
18. 22/3 - 2/4 - 1/3 = 28/12 - 6/12 - 4/12 = 22/12 - 4/12 = 114/12 - 4/12 = 110/12 = 15/6
19. 35/8 - 11/2 - 11/4 = 35/8 - 14/8 - 12/8 = 21/8 - 12/8 = 19/8 - 12/8 = 7/8
20. 22/5 - 11/3 - 2/10 = 212/30 - 110/30 - 6/30 = 12/30 - 6/30 = 32/30 - 6/30 = 26/30 = 13/15
Belum ada Komentar untuk " Pengurangan Pecahan - Matematika Kelas 5"
Posting Komentar