Soal Kelas 3 Tema 5 Subtema 3 Dilengkapi Kunci Jawaban
Berjumpa kembali adik-adik dengan soal kelas 3 tema 5 subtema 3 dilengkapi kunci jawaban. Pokok bahasan pada subtema 3 ini yaitu "Pengaruh Perubahan Cuaca Terhadap Kehidupan Manusia". Sebelum berangkat bepergian, coba adik-adik perhatikan keadaan awan. Mengapa? adik-adik dapat memperkirakan cuaca dari keadaan awan sehingga dapat mempersiapkan diri. Contohnya jika mendung, adik-adik dapat membawa payung. Demikianlah kejadian sehari-hari berkaitan dengan perubahan cuaca terhadap kehidupan manusia. Selamat belajar!
I. Silanglah (x) untuk jawaban yang benar!
1. Indonesia adalah sebuah negara dengan kebudayaan yang beragam, karena memiliki.....
a. satu suku
b. laut yang luas
c. ribuan pulau
d. undang-undang
2. Negara kita terdiri atas beribu-ribu pulau, oleh karena itu kita harus.....
a. berselisih
b. bersatu padu
c. bermusuhan
d. terpecah belah
3. Suku bangsa di Indonesia yang beraneka ragam seharusnya dapat meningkatkan.....
a. perpecahan
b. pertengkaran
c. persaingan
d. persatuan
4. Kekayaan alam yang dimiliki negara kita harus.....
a. dilestarikan
b. dihilangkan
c. dibiarkan
d. dihabiskan
5. Tarian di bawah ini yang berasal dari Aceh yaitu...
a. tari pendet
b. tari kipas pakarena
c. tari gambyong
d. tari saman
6. Keberagaman tari dari setiap daerah di Indonesia menggambarkan....
a. corak kehidupan di setiap daerah
b. kekayaan alam dari setiap daerah
c. jenis kehidupan yang dimiliki negara lain
d. suasana kehiduan di laut Indonesia
7. Pengaruh cuaca terhadap kehidupan petani adalah....
a. petani mencangkul sawahnya saat cuaca cerah
b. petani tidak bisa menjemur hasil panen ketika hujan
c. cuaca cerah membuat padi menjadi layu
d. petani tidak membeli padi ketika hujan
8. Angin dapat terjadi karena perbedaan....
a. kelembaban udara
b. tempat yang luas
c. pemandangan alam
d. tekanan udara
9. Cuaca hujan berhari-hari tiada henti bisa mengakibatkan usaha pembuatan kerupuk menjadi.....
a. semangat bekerja
b. untung
c. rugi
d. senang
10. Informasi perubahan cuaca diperlukan oleh nelayan saat akan.....
a. mencari ikan
b. menjual ikan
c. memperbaiki jala
d. memperbaiki kapal
11. Pak Anwar beternak bebek dan ayam yang masing-masing membutuhkan makanan sebanyak 2/8 kg dan 3/8 kg setiap hari. Makanan ternak yang harus disediakan oleh pak Anwar setiap hari adalah.....
a. 6/8
b. 4/8
c. 5/8
d. 7/8
12. Hasil dari 1/7 + 3/7 adalah...
a. 2/7
b. 4/7
c. 5/7
d. 3/7
13. Ibu mempunyai 4/10 m kain. Kemudian ibu membeli lagi kain dengan panjang 3/10 m. Berapa meter jumlah kain milik ibu sekarang?
a. 9/10
b. 5/10
c. 8/10
d. 7/10
14. 1/9 + 2/9 + 3/9 = .....
a. 7/9
b. 5/9
c. 6/9
d. 4/9
15. Gerakan meloncat bermanfaat untuk melatih kekuatan otot....
a. kaki
b. leher
c. tangan
d. perut
16. Gerakan mengayun dapat melatih kelenturan otot....
a. kaki
b. perut
c. bahu
d. leher
17. Posisi siku saat menggantung pada tiang palang adalah....
a. menekuk
b. lurus
c. kesamping
d. serong
18. Karya seni lukis yang mengkombinasikan antara garis lengkung dan garis lurus disebut....
a. gambar
b. lukisan
c. dekoratif
d. sketsa
19. Berikut termasuk contoh karya seni gaya dekoratif adalah....
a. kolase
b. batik
c. patung
d. montase
20. Karya seni yang memuat tulisan dan gambar di atas kertas berukuran besar disebut....
a. origami
b. mozaik
c. kolase
d. poster
Pelajari juga : Soal Kelas 3 Tema 5 Subtema 2 dan Kunci Jawaban
II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan benar!
1. Sikap bersatu dalam keberagaman di rumah dapat menciptakan.......
2. Bermain lompat tali biasanya dilakukan pada saat cuaca....
3. Saat hujan turun langit terlihat gelap, hal ini disebabkan karena sinar matahari.....
4. Memakai mantel hujan atau payung saat terjadi hujan bisa mencegah kita terserang penyakit.....
5. Hujan berasal dari air laut yang......
6. Poster biasanya dipasang ditempat......
7. Di dapur terdapat 1/4 kg tepung. Membeli lagi di warung sebanyak 2/4 kg tepung. Jumlah tepung semuanya adalah....
8. Hasil penjumlahan dari 3/10 + 5/10 adalah....
9. Gerakan meloncat dengan menggunakan.....
10. Gambar yang berpedoman pada pola-pola atau motif tertentu disebut.....
III. Jawablah pertanyaan di bawah ini!
1. Sebutkan sikap yang dapat menimbulkan persatuan dalam keberagaman kebudayaan di sekitar kita!
...................................................................................
2. Mengapa saat mendaki gunung cuaca harus cerah?
...................................................................................
3. Ayah membeli sebuah cokelat. Jika 1/5 bagian diberikan adik dan 2/5 bagian lagi diberikan kakak. Berapa jumlah cokelat yang diterima adik dan kakak?
...................................................................................
4. Apakah manfaat dari lompat katak?
...................................................................................
5. Apakah fungsi dari gambar dekoratif?
....................................................................................
Kunci Jawaban!
I. Silanglah (x)
1. c. ribuan pulau
2. b. bersatu padu
3. d. persatuan
4. a. dilestarikan
5. d. tari saman
6. a. corak kehidupan di setiap daerah
7. b. petani tidak bisa menjemur hasil panen ketika hujan
8. d. tekanan udara
9. c. rugi
10. a. mencari ikan
11. c. 5/8
12. b. 4/7
13. d. 7/10
14. c. 6/9
15. a. kaki
16. c. bahu
17. b. lurus
18. c. dekoratif
19. b. batik
20. d. poster
II. Isilah
1. Kerukunan
2. Cerah
3. Terhalang oleh awan
4. Flu
5. Menguap
6. Umum
7. 3/4
8. 8/10
9. Kaki
10. Gambar dekoratif
III. Jawablah
1. Saling menghormati kebudayaan daerah lain, mempelajari budaya daerah lain
2. Karena jika mendaki dalam keadaan hujan dapat membahayakan pendaki
3. 1/5 + 2/5 = 3/5
4. Meningkatkan kekuatan, daya tahan, kelincahan, kecepatan, dan ketangkasan
5. Sebagai hiasan
Belum ada Komentar untuk "Soal Kelas 3 Tema 5 Subtema 3 Dilengkapi Kunci Jawaban"
Posting Komentar