Operasi Hitung Campuran - Matematika Kelas 4
Bagaimana kabar adik-adik hari ini? semoga tetap semangat dalam belajar dan selalu menjaga kesehatan. Pembasan pada kesempatan ini adalah materi matematika tentang operasi hitung campuran. Memang jika adik-adik mendapat soal seperti ini, apabila soalnya terlihat panjang terkadang merasa kesulitan. Tetapi banksoalku memiliki tips atau cara untuk mengerjakannya agar terlihat lebih mudah. Untuk menyelesaikan soal hitung dibutuhkan ketelitian. Jika adik-adik ingin mengulang dasar operasi hitung perkalian bilangan cacah, maka bisa dipelajari kembali materinya disini. Selamat belajar!
Cara mengerjakan operasi hitung campuran
Yang dimaksud operasi hitung campuran adalah dalam satu soal terdapat campuran soal antara penjumlahan, pengurangan, perkalian dan pembagian. Untuk mengerjakan soal seperti ini ada aturan dan adik-adik harus memahami urutan cara mengerjakannya. Dengan memahami aturannya maka dipastikan hasilnya akan benar. Berikut ini aturan dalam mengerjakan operasi hitung campuran yaitu :
1. Jika dalam soal hitung campuran terdapat tanda kurung, maka harus dikerjakan terlebih dahulu.
2. Kita dahulukan jenis operasi hitung perkalian atau pembagian daripada operasi hitung bentuk penjumlahan atau pengurangan.
3. Jika operasi hitung tersebut hanya dalam bentuk perkalian atau pembagian saja, atau dalam bentuk penjumlahan dan pengurangan saja, cara mengerjakan adalah secara urut dari kiri ke kanan.
Perhatikan contoh soal di bawah ini!
a. 20 + (15 x 4 ) - 25 : 5 = ......
15 x 4 = 60
25 : 5 = 5
20 + 60 - 5 = 80 - 5 = 75
b. 120 - 20 x 4 + 36 : 3 = ......
20 x 4 = 80
36 : 3 : 12
120 - 80 + 12 = 40 + 12 = 52
Kerjakan soal-soal di bawah ini dengan teliti!
1. 60 x 5 - 147 = ......
2. 123 - 320 : 40 = ....
3. 36 : 4 + 15 = ......
4. (623 + 222) : (323 - 318) = ......
5. (215 + 25) - 240 : 3 = .......
6. (260 + 15 x 6) - 585 : 9 = ......
7. (110 + 45 x 2) : 4 = .....
8. 1.755 + 885 x 16 - 210 : 70 = ......
9. 4.876 x 8 + 6 - 312 : 3 = ......
10. 2.300 x (13 x 6) - 402 : 2 = ......
11. Ibu memiliki persediaan bahan untuk membuat kue yaitu berupa tepung terigu sebanyak 11 kg. Karena ibu menerima banyak pesanan pembuatan kue, ibu membeli lagi 6 karung tepung terigu dengan berat masing-masing karung 20 kg. Persediaan tepung terigu ibu sekarang adalah.......
12. Pak Budi memetik 2 keranjang jeruk. Setiap keranjang jeruk berisi 24 buah jeruk. Setelah diperiksa, ternya ada 6 buah jeruk yang busuk. Pak Budi ingin membagi sisa jeruk yang masih bagus kepada 7 orang tetangga sama banyak. Bagian yang akan diterima setiap tetangga adalah......,
13.Paman adalah seorang pedagang telur bebek. Untuk menambah persediaan dagangan telur-nya, paman membeli sebanyak 5 peti yang masing-masing berisi 48 butir telur bebek. Karena paman kurang hati-hari 13 telur bebek tersebut pecah dalam perjalanan pulang ke rumah. Banyak telur yang masih utuh berjumlah.......
14. Siswa SD Bangun Bangsa akan menyumbangkan bingkisan untuk korban bencana alam. Siswa SD Bangun bangsa telah mengumpulkan 20 karung beras dengan masing-masing karung beratnya 50 kg. Beras tersebut akan dimasukkan ke dalam kantong plastik yang beratnya masing-masing adalah 5 kg. Banyak kantong plastik yang dibutuhkan siswa untuk mengemas beras yang akan disumbangkan adalah.....
15. Sekolah Andi akan melakukan penghijauan sebagai wujud pengabdian sekolah untuk masyarakat setempat. Tanaman tersebut akan di pupuk supaya tumbuh subur. Jika saat ini sudah tersedia 162 kg pupuk dan ternyata sekolah sudah membeli 15 kantong pupuk yang masing-masing kantong beratnya 18 kg. Nantinya seluruh pupuk akan dibagikan kepada 27 kelompok siswa sama banyak. Banyak pupuk yang akan diterima setiap kelompok adalah........
Kunci Jawaban dan pembahasan!
1. 60 x 5 - 147 =
60 x 5 = 300
300 - 147 = 153
2. 123 - 320 : 40 =
320 : 40 = 8
123 - 8 = 115
3. 36 : 4 + 15 =
36 : 4 = 9
9 + 15 = 24
4. (623 + 222) : (323 - 318) =
623 + 222 = 845
323 - 318 = 5
845 : 5 = 169
5. (215 + 25) - 240 : 3 =
215 + 25 = 240
240 : 3 = 80
240 - 80 = 160
6. (260 + Ι5 x 6) - 585 : 9 =
15 x 6 = 90
260 + 90 = 350
585 : 9 = 65
350 - 65 = 285
7. (110 + 45 x 2) : 4 =
45 x 2 = 90
110 + 90 = 200
200 : 4 = 50
8. 1.755 + 885 x 16 - 210 : 70 =
885 x 16 = 14.160
210 : 70 = 3
1.755 + 14.160- 3 = 15.912
9. 4.876 x 8 + 6 - 312 : 3 =
4.876 x 8 = 39.008
312 : 3 = 104
39.008 + 6 - 104 = 38.910
10. 2.300 x (13 x 6) - 402 : 2 =
13 x 6 = 78
2.300 x 78 = 179.400
402 : 2 = 201
179.400 - 201 = 179.199
11. 11 + 6 x 20 = 11 + 120
= 131 kg tepung terigu
12. (2 x 24 - 6) : 7 =
2 x 24 = 48
48 - 6 = 42
42 : 7 = 6 buah jeruk
13. 5 x 46 - 13 =
5 x 46 = 230
230 - 13 = 217 telur bebek
14. 20 x 50 : 5 =
20 x 50 = 1.000
1.000 : 5 = 200 kantong plastik
15. (162+ (15 x 18)) : 17 =
15 x 18 = 270
162 + 270 = 432
432 : 27 = 16 kg pupuk
Belum ada Komentar untuk "Operasi Hitung Campuran - Matematika Kelas 4"
Posting Komentar