Soal Kelas 5 Tema 2 Subtema 2

Hai, adik-adik kelas 5 dimanapun kalian berada! Jumpa kembali di banksoalku.com yang senantiasa menemari adik-adik belajar di rumah secara online. Pada kesempatan ini banksoalku akan membagikan contoh Soal Kelas 5 Tema 2 Subtema 2. Nah, jika adik-adik ingin mempelajari soal kelas 5 tema 2 subtema 1 bisa dilihat soalnya disini. Semoga soal dari kami bermanfaat buat kalian semua. 

Soal Kelas 5 Tema 2 Subtema 2

Soal Kelas 5 Tema 2 Subtema 2 dan Kunci Jawaban

Isilah titik-titik di bawah ini!

1. Penjelasan dan pemberitahuan mengenai suatu hal disebut.........

2. Segala kelengkapan dan peralatan yang digunakan untuk pertunjukan tari adalah........

3. Properti tari juga berfungsi sebagai..........

4. Flu adalah penyakit yang disebabkan oleh........

5. FLu mudah ditularkan melalui.......

6. Tuberkulosis (TB) adalah penyakit yang disebabkan oleh.....

7. Hak yang diperoleh masyarakat misalnya........

8. Kewajiban warga masyarakat misalnya..........

9. Tanggung jawab sebagai masyarakat misalnya.........

10. Kewajiban setelah mendapat hak menghirup udara bersih adalah..........

11. Kewajiban setelah mendapat nilai bagus adalah...........

12. Hak setelah belajar dengan rajin adalah............

13. Hak yang diperoleh setelah menghormati guru adalah...........

14. Seorang pengusaha perorangan hanya bertanggung jawab terhadap..........

15. Keuntungan dan kerugian dari usaha perorangan ditanggaung oleh...........

16. Contoh usaha perorangan antara lain............

17. Perusahaan yang didirikan oleh paling sedikit dua orang disebut..........

18. Risiko kerugian pada firma ditanggung............

19. Usaha yang memiliki dua macam anggota, yaitu anggota aktif dan anggota pasif adalah.........

20. Pneumonia adalah penyakit yang disebabkan oleh.........

21. Penyakit gangguan pernapasan karena kerusakan alveolus disebut......

22. Asma adalah penyakit yang disebabkan oleh.........

23. Perusahaan yang modalnya dihimpun dari beberapa orang dengan cara menjual saham adalah,.........

24. Saham adalah..........

25. Flu burung disebabkan oleh.......

26. Usaha yang modalnya ditanggung oleh negara adalah..........

27. BUMN bertanggung jawab atas...........

28. BUMN terbagi menjadi dua badan usaha, yaitu...........dan.........

29. Contoh BUMN yang berbentuk Perum yaitu..........

30. Contoh BUMN yang berbentuk PT misalnya...........

31. Usaha bersama berdasarkan asas kekeluargaan adalah............

32. Di dalam koperasi semua anggota wajib membayar ..........

33. Simpanan di dalam koperasi yang dilakukan tiap bulannya adalah...........

34. Contoh koperasi misalnya...........

35. Cerpen merupakan teks...........

36. Cerpen biasanya berisi satu tokoh utama dan panjang ceritanya kurang lebih dari.......kata

37. Usaha ekonomi yang dikelola secara berkelompok contohnya.......

38. Sesuatu yang mutlak menjadi milik seseorang dan penggunaannya tergantung kepada orang yang bersangkutan disebut...

39. Hak dan kewajiban bersifat kodrati artinya.......

40. Pertumbuhan sel-sel paru-paru yang tidak terkendali dan dapat menyebar luas ke seluruh tubuh disebut......


Kunci Jawaban!

1. Informasi

2. Properti tari

3. Pelengkap busana tari, membantu menghidupkan karakter tokoh yang dibawakan, memberi nilai tambah keindahan tari

4. Virus

5. Udara

6. Bakteri Mycobacterium Tuberculosis

7. Mendapatkan rasa aman, memperoleh udara bersih

8. Menjaga kebersihan lingkungan, menjaga keamanan lingkungan

9. Melakukan kerja bakti membersihkan lingkungan, melaksanakan ronda malam

10. Menjaga kebersihan lingkungan, menanam pohon

11. Lebih giat belajar

12. Mendapatkan nilai

13. Mendapatkan pelajaran dari guru

14. Dirinya sendiri

15. Orang tersebut secara langsung

16. Toko, bengkel, warung

17. Firma

18. Bersama

19. Persekutuan Komanditer (CV)

20. Bakteri Diplococcus Pneumoniae

21. Emfisema

22. Penyempitan saliran pernapasan

23. Perseroan Terbatas (PT)

24. Surat tanda keikutsertaan penanaman modal

25. VIrus H5N1

26. Badan Usaha Milik Negara (BUMN)

27. Kesejahteraan masyarakat Indonesia

28. Perum dan PT

29. Perum Peruri (percetakan uang negara)

30. PT. KAI (Kereta Api Indonesia)

31. Koperasi

32. Simpanan pokok

33. Simpanan wajib

34. Koperasi Unit Desa (KUD)

35. Fiksi

36. 10.000

37. Firma, CV, Perseroan Terbatas, BUMN, Koperasi

38. Hak

39. Melekat bersama kelahiran manusia

40. Kanker paru-paru


Belum ada Komentar untuk "Soal Kelas 5 Tema 2 Subtema 2"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel